Senin, 03 Februari 2014

Dompet Dhuafa Banten Salurkan Bantuan di Sejumlah Wilayah Banjir Banten

Diposting pada label:

Masyarakat korban banjir menerima bantuan dari DD Banten.
Satu bulan terakhir, hampir seluruh wilayah Indonesia menerima curah hujan yang berdampak pada banjir di beberapa daerah. Tak hanya Jakarta, kota-kota di pulau Jawa pun terendam di sejumlah tempat, termasuk Banten yang merupakan provinsi paling barat pulau Jawa.

Di Banten, ibukota provinsi pun tak luput dari sapuan Banjir, Kota Serang sempat terendam beberapa kali di sejumlah titik. Demikian juga halnya di daerah yang terletak di sekeliling Kota Serang, seperti wilayah Kabupaten Serang. Guna membantu para korban banjir, Dompet Dhuafa (DD) Banten turun menjelajah daerah banjir di Provinsi Banten, seperti  daerah Undar Andir, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, tepatnya di KM 57 tol Tangerang-Merak. Banjir dengan ketinggian di atas 1 meter beberapa waktu lalu memaksa kurang lebih 600 warga untuk mengungsi ke bahu jalan tol Tangerang-Merak, baik dari arah Merak menuju Jakarta maupun arah sebaliknya sehingga jalan tol tersebut sedikit mengalami kemacetan. Di daerah ini DD Banten memberikan bantuan berupa aksi layanan kesehatan, roti bungkus, lotion anti nyamuk, air mineral dan plastik dokumen tanggap bencana agar dokumen berharga warga tidak basah dan hancur karena banjir.

DD Banten pun menembus daerah terisolir, perbatasan dua kabupaten yang sulit dijangkau. Seperti pada 28 Januari 2014, DD Banten bersama sejumlah karyawan FIF memberikan bantuan berupa 100 paket sembako dan paket pakaian berupa sarung, selimut, baju, serta plastik dokumen tanggap banjir untuk menyelamatkan dokumen penting milik masyarakat. Bantuan ini diberikan langsung kepada masyarakat Kampung Kuranji, Desa Cakung, Kecamatan Binuang, Kabupaten Serang yang kesulitan mendapat bantuan meski musibah banjir membuat kampung mereka terendam selama 9 hari.

Royadi, pemuda desa setempat yang sangat menyayangkan kondisi kampungnya yang merupakan daerah langganan banjir namun sedikit luput dari perhatian pemerintah. “Kampung kami memang berada di perbatasan dua kabupaten, untuk sekolah saja kami harus ke kabupaten tetangga. Di sini juga belum ada puskesmas, jadi kalau ada warga yang sakit sangat sulit untuk mencari tempat berobat. Warga juga sangat berharap pembangunan tanggul segera terealisasi agar luapan air sungai Cidurian tidak lagi merendam kampung,” papar Royadi.

Royadi menyampaikan ucapan terima kasihnya atas bantuan dari para donatur yang disampaikan oleh Dompet Dhuafa Banten. “Alhamdulillah, kami bersyukur sekali Dompet Dhuafa Banten bisa sampai dan memberi bantuan ke desa kami. Bantuan ini sangat bermanfaat buat kami,” imbuhnya.

Sementara itu di tempat terpisah, DD Banten pun memberikan bantuan paket sembako dan aksi layanan kesehatan cuma-cuma bagi para korban pasca-banjir di Kampung Sukamaju, Desa Citasuk, Padarincang, Serang, Selasa (28/1/2014).

Selama banjir, masyarakat keluhkan gatal-gatal, batuk, pilek, dan diare yang mereka alami. DD Banten berharap, bantuan yang diberikan bisa meringankan beban para korban banjir dan kondisi kesehatan mereka segera pulih seperti sedia kala. “Semoga bantuan yang kita berikan bermanfaaat buat saudara-saudara kita. Kita berharap, kondisi segera pulih seperti sedia kala dan ke depannya warga lebih waspada banjir ,” ujar Mokhlas, Manajer Program Dompet Dhuafa Banten.

Hal senada disampaikan oleh Pimpinan Cabang DD Banten, Imam Baihaqi. Iman mengatakan, bantuan yang diberikan meskipun kecil semoga bisa meringankan beban korban banjir, terutama yang mengalami gangguan kesehatan. “Kita juga akan turun lagi ke lapangan entah di lokasi yang sama atau ke daerah lainnya untuk memberikan layanan kesehatan gratis, makanan, air mineral dan plastik dokumen,”  tuturnya usai menyalurkan bantuan di wilayah Tengkurak, Kecamatan Tirtayasa.

DD Banten berharap, masyarakat peduli terhadap saudara-saudaranya yang terkena bencana dengan bersama-sama memberikan bantuan atau menyalurkannya melalui DD Bante. Bantuan dapat salurkan melalui rekening berikut:

Rekening zakat: Bank BCA : 254.4000.331, Bank BNI Syariah : 9999.2525.8, Bank Mandiri : 155.000.2200.221, Bank Muamalat : 308.001.3157, Bank Syariah Mandiri : 156.006.4444. Rekening wakaf/ infak: Bank BCA : 245.4000.551 atau bisa langsung datang ke Gerai Zakat DD Banten di Jalan Raya Cilegon, No 7A, Kepandean Kota Serang dan di Jalan S.A. Tirtayasa, No. 146, Kompleks Istana Blok C-8, Cilegon. Sementara di Lebak berada di Jalan Soekarno-Hatta, Kampus La Tansa Mashiro, Rangkasbitung. [*]

0 komentar:

Posting Komentar

Berita Terbaru